Diramaikan Mantan Pemain Timnas Peri Sandria, Pj Bupati Kampar akan Buka Turnamen Sepakbola Omputaka Cup I 2022

BANGKINANG KOTA, kamparsatu.com - Pembukaan Turnamen Sepakbola U-40 Omputaka Cup yang akan diramaikan kehadiran mantan striker nasional Peri Sandria akan dibuka oleh Penjabat Bupati Kampar H Kamsol pada Sabtu (17/12/2022) mendatang di Stadion Anggun-anggun, Desa Muara Uwai, Kecamatan Bangkinang, Kabupaten Kampar. 

Demikian disampaikan Ketua Umum Omputaka FC Yurnalis Basri, SSos, MSi, yang juga merupakan Staf Ahli Gubernur Riau kepada KAMPARSATU.COM,  Kamis (1/12/2022) di Bangkinang.
Yurnalis yang familiar dengan panggilan Udo NBO ini mengatakan, Turnamen Sepakbola Omputaka Cup I Tahun 2022  akan diselenggarakan mulai Sabtu (17/12/2022) mendatang di Stadion Anggun-anggun Muara Uwai, Kecamatan Bangkinang. Turnamen ini dilaksanakan bersamaan perayaan Hari Bela Negara. 

Open Turnamen Omputaka Cup I ini akan memperebutkan Piala Pj Bupati Kampar yang diawali dengan laga pembuka antara Omputaka Kampar FC vs PSPS Legend. Omputaka Kampar FC nantinya akan diperkuat oleh salah seorang pemain mantan  pemain Timnas Indonesia Peri Sandria.
"Peri Sandria adalah pahlawan emas cabang sepakbola pada Sea Games Manila Philipina tahun 1991. Peri Sandria eks striker tajam Timnas Indonesia era 1990-an. Beliau adalah salah satu pahlawan Indonesia, yang meraih emas pada Sea Games Manila Philipina 1991. Beliau juga penggila nomor 8. Kalau main tanpa nomor 8, berasa tak main bola katanya. Oleh karena itu, nanti kita akan siapkan kostum nomor 8 ketika beliau memperkuat Omputaka FC vs PSPS Legend pada laga pembuka," ujar  Yurnalis.
Untuk mempersiapkan acara pembukaan Turnamen Omputaka Cup I ini, pengurus Omputaka FC dan Panitia Pelaksana Turnamen Omputaka Cup I  kembali mengadakan rapat pada Rabu (30/11/2022) malam. Rapat dihadiri oleh Ketua Harian Omputaka FC Akhyar Nur, Sekretaris Omputaka FC Putra Budiman dan Pelatih Omputaka Kampar FC Yulnedi Tanjung, Onsu Sahar, Jufrianis dan M. Nurman. 

Dari rapat tersebut panitia telah mempersiapkan segala hal berkaitan persiapan pembukaan turnamen dan pelaksanaan turnamen yang akan diikuti 32 tim dari beberapa daerah baik dari Riau dan beberapa tim dari provinsi tetangga.(Yan)

0 Komentar

© Copyright 2022 - Kamparsatu.com - Fakta dan Berita Akurat