Ketua DPRD Kampar Resmikan KWT se Kecamatan Kampar Utara

SUNGAI JALAU, kamparsatu.com : Ketua DPRD Kampar Muhammad Faisal, ST meresmikan Kelompok Wanita Tani se Kecamatan Kampar Utara bertempat di Dusun satu Desa Sungai Jalau pada Rabu (12/7/2023)

Dalam sambutannya Faisal menyampaikan ucapan terima kasih atas kehadiran Kepala Dinas Ketahanan Pangan Drs Muhammad, M.Si dan Kadis PUPR yang diwakili Kepala Bidang jalan dan Jembatan Afrudin Amga, MT.
Selain itu hadir juga Camat Kampar Utara, Kepala BPP, koordinator KWT dan seluruh Kepala Desa se Kampar Utara.
Dalam sambutannya Politisi Partai Gerindra Kampar menyampaikan bahwa ketahanan pangan adalah program pemerintah pusat yang harus sampai langsung ke masyarakat. Kalau ini berhasil tentu kami akan memperjuangkan dan memberikan hal yang lebih besar dari sekarang, jadikan ini sebagai roll model yang pastinya para pelaku KWT akan merasakan manfaatnya.

"Mudah-mudahan tiga desa yaitu Desa Muara Jalai, Balai Jering dan Sungai Jalau ini dapat menjadi contoh bagi desa-desa lain di Kecamatan Kampar Utara. Kalau bisa KWT seperti ini ada di setiap seluruh desa di Kabupaten Kampar," harapnya.

Apalagi tanah di daerah kita ini termasuk tanah yang paling subur dibandingkan kabupaten lain se Provinsi Riau. "Tentunya ini kesempatan besar bagi masyarakatnya, manfaatkan lahan yang subur ini, agar dapat membantu ekonomi keluarga. Hasil program KWT ini bisa digunakan dan dinikmati bersama"ungkap Faisal.

"Maka kami selaku wakil rakyat di DPRD Kampar akan selalu  membantu program pemerintah yang disampaikan langsung ke masyarakat. Salah satu nya program untuk pembinaan KWT ini, selain itu untuk infrastrukturnya tentu jadi penunjang program KWT ini," tambahnya.

Sementara itu Kepala Dinas Ketahanan Pangan Kabupaten Kampar Drs. Muhammad,  M.Si menyampaikan bahwa empat KWT di Kecamatan Kampar Utara mendapat program dari Dinas Ketahanan Pangan Kabupaten Kampar yang berasal dari Pokok Pikiran DPRD Kabupaten Kampar.

"Jadi yang akan diserahkan oleh Ketua DPRD Kampar adalah program Ketahanan Pangan pada tingkat keluarga berupa ayam sekaligus pakan, bibit sayur mayur dan pupuk yang bertujuan untuk menjaga stabilitas ketahanan pangan yang digerakkan oleh para KWT," kata mantan Kepala Dinas Sosial ini.

Pada kesempatan itu Koordinator KWT se Kecamatan Kampar Utara Muhammad Yani menyampaikan bahwa bantuan untuk KWT 
bantuan ternak ayam beserta pakannya dan aneka sayur mayur, tujuannya untuk mensejahterakan masyarakat dan berupaya untuk meningkatkan ekonomi.

"Tapi yang terpenting selain penunjang ekonomi, bantuan dari Ketua DPRD Kampar untuk KWT ini sebagai ajang mempererat silaturahmi dan dipastikan bantuan ini sampai langsung ke masyarakat" tutupnya.
Usai acara Ketua DPRD Kampar didampingi Kabid PUPR beserta para Kepala Desa menyempatkan diri meninjau beberapa ruas jalan yang rusak, dirinya berjanji akan segera memasukkan didalam usulan. (Mid)

0 Komentar

© Copyright 2022 - Kamparsatu.com - Fakta dan Berita Akurat